InfoLabuanPanimba, 29 November 2024 – Bapak Moh. Rifani, S.Sos., M.Si., selaku Penjabat Bupati Donggala secara resmi membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pemutakhiran Data Profil Desa dan Kelurahan (Prodeskel) Tahun 2024. Kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas dan akurasi data desa dan kelurahan di Kabupaten Donggala.
Dalam sambutannya, PJ Bupati menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) selaku panitia penyelenggara atas terselenggaranya kegiatan ini. Beliau juga menekankan pentingnya pemutakhiran data Prodeskel sebagai dasar dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan di tingkat desa.
"Data Prodeskel yang akurat dan terkini sangat penting bagi kita dalam mengambil keputusan-keputusan strategis dalam pembangunan daerah. Oleh karena itu, saya berharap melalui Bimtek ini, kemampuan aparatur desa dalam mengelola data dapat ditingkatkan," ujar PJ Bupati.
Selain membuka Bimtek, PJ Bupati juga menceritakan aktivitas padat yang telah dilakukannya sepanjang hari ini. Beliau mengungkapkan telah menghadiri enam pertemuan penting dan menyanyikan lagu Indonesia Raya sebanyak tiga kali, yang terakhir di Hotel Sutan Raja.
Komentar yang terbit pada artikel "PJ Bupati Donggala Resmi Buka Bimtek Pemutakhiran Data Prodeskel 2024"